Jamur Khumkhum – Camilan bagi orang Indonesia bukan hanya sekadar alternatif mengatasi rasa lapar. Tetapi, juga sebagai makanan Mood Booster. Saat hangout atau kumpul bersama teman dan keluarga, ngemil jadi pilihan agar suasana menjadi lebih akrab. Biasanya kita menjadikan camilan sebagai teman santai, nonton, saat kerja atau sebagai teman menghadapi kemacetan.
Tak heran, kebiasaan ngemil dengan frekuensi tinggi ini menempatkan Indonesia di posisi pertama sebagai negara dengan jumlah penggila camilan terbanyak di Asia, berdasarkan hasil riset Kebiasaan Konsumsi Camilan Orang Asia yang dilakukan YouGov pada 2015. Dari begitu banyaknya jenis camilan yang dikonsumsi masyarakat Indonesia, keripik muncul di tangga teratas sebagai camilan yang paling sering dikonsumsi.
Dengan rasa gurih serta bentuknya yang praktis, tak dapat dimungkiri keripik menjadi pilihan setiap orang untuk ngemil kapan pun dan di mana pun. Salah satunya camilan andalan yang gampang dibawa saat sedang travelling.
KhumKhum Jamur Crispy adalah produk jamur yang di produksi oleh CV Khaira Buana Mas merupakan perusahaan yang bergerak pada produksi makanan ringan. Keripik jamur ini terbuat dari jamur tiram segar dan terpilih yang berasal dari para petani jamur tiram di Kabupaten Kulon Progo. Khumkhum Jamur Crispy adalah keripik jamur tiram kekinian yang di goreng kering dengan tepung kemudian di bumbui dengan bahan premium pilihan tanpa menggunakan MSG. Jamur crispy ini, diracik dan diproduksi dengan sepenuh hati dan penuh hati-hati. Setiap gigitan kriuknya terdapat doa dari para petani jamur jamur tiram yang terpanjat dalam setiap munajat.
Khumkhum Jamur Crispy diluncurkan dengan banyak varian rasa, yaitu rasa origina, balado, barbeque, pedas manis, dan super pedas yang sangat cocok jadi teman ngemil disaat belajar dirumah, mager, ataupun rebahan, dengan citarasa nusantara dijamin semua ketagihan.
Produk KhumKhum jamur crispy yang saat ini sudah berada di beberapa toko oleh-oleh di DI Yogyakarta dan beberapa toko retail modern. Produk KhumKhum jamur crispy ini sudah mendapatkan sertifikasi P-IRT dari Dinas Kesehatan dengan nomor 5043401010806-25 dan sertifikasi Halal dari LPPOM MUI dengan nomor 12100009481220. Selain itu KhumKhum jamur crispy juga sudah mengantongi Sertifikat Merk dengan nomor IDM000917252.
Tentunya, Sobat Cemil tidak perlu ragu lagi akan kualitas rasa dan produksi dari produk ini. Keripik jamur ini juga dipasarkan dengan harga yang cukup terjangkau bagi seluruh kalangan, lho Sobat Cemil. So, apa pun alasan sobat ingin ngemil, sekarang sudah tidak perlu lagi merasa bersalah. Khumkhum-Jamur Crispy siap menemani dan melengkapi stok camilan sehatmu!