Blog Pasar Kota Gede YIA

UKM Craft dan Home Decor Mitra Pasar Kotagede YIA

UKM Craft dan Home DecorGaleri Pasar Kotagede YIA atau disingkat PKG YIA ini merupakan salah satu galeri yang terletak di Bandara kebanggaan masyarakat Jogja yaitu Yogyakarta International Airport (YIA). Galeri ini juga merupakan kebanggaan para pelaku UKM di Jogja. Karena di Galeri ini menjajakan lengkap beraneka ragam jenis oleh-oleh dan produk-produk UKM terbaik yang dihasilkan dari tangan-tangan para pelaku UKM Jogja.

Konsep interior dan eksterior Galeri Pasar Kotagede YIA ini bernuansa khas Jogja dengan perpaduan antara Benteng Kraton serta suasana Malioboro dan Kraton. Tidak hanya itu, Galeri Pasar Kotagede YIA ini dijaga oleh among tamu yang berpakaian khas Jawa dengan apiknya. Disertai juga dengan keramah tamahan dan senyumannya membuat kita yang mengunjunginya akan sulit untuk melupakannya. Ditambah lagi dengan alunan gamelan dan angkringan membuat kita ingin berlama-lama disana.

Galeri Pasar Kotagede YIA ini bisa anda temui di ruang tunggu penumpang Bandara YIA. Jadi, bagi anda yang berkunjung ke Jogja dan ingin kembali ke tempat asal tetapi belum sempat membeli oleh-oleh khas Jogja. Tidak perlu khawatir, di Galeri Pasar Kotagede ini menjajakan segala jenis oleh-oleh yang dimana pengelompokkan jenis barangnya ditata dengan rapih layaknya etalase mall modern.

Galeri Pasar Kotagede YIA telah memiliki mitra lebih dari 500 UMKM yang terdiri dari UMKM Fashion dan Perhiasan, Kerajinan dan Dekorasi Rumah, Makanan dan Minuman Kemasan, serta UKM Kuliner. Pada artikel ini kami akan menyajikan seri artikel mitra-mitra Galeri Pasar Kota Gede YIA yang pada artikel ini akan mengangkat UKM Craft dan Home Decor bagian 1.

UKM Craft dan Home Decor 1

Profil Daffa Silver

Daffa Silver adalah nama usaha yang kami rintis sejak tahun 2014. Usaha ini bergerak dibidang kerajinan yang berbahan logam terdiri dari perak, dan kuningan. Berbagai bidang kerajinan yang kami buat seperti perhiasan,miniature, hiasan dinding dll. Dengan modal yang terbatas kami baru memasarkan produk untuk skala lokal Yogyakarta dan sekitarnya.

Dengan adanya kebijaksanaan Pemda Kabupaten Bantul yang peduli dan memperhatikan keberadaan pengrajin yang berada di Bantul pada tahun 2004. Maka dibangunlah pasar seni Gabusan oleh Pemda Kabupaten Bantul sebagai pusat pengrajin Bantul. Daffa Silver juga diberi kesempatan menampilkan kerajinan logam di loslogam. Saat ini Daffa Silver memiliki 6 orang pengrajin tenaga kerja yang setiap hari mengerjakan produk-produk kerajinan yang Daffa Silver pasarkan.

Secara tidak langsung, Daffa Silver sudah membantu pemerintah mengatasi pengangguran yaitu memberi kesempatan/lapangan kerja kepada masyarakat sekitar. Sekaligus memberikan keterampilan membuat kerajinan khususnya dibidang gerak, tembaga, dan kuningan.

UKM Vinda Batik Craft

Vinda Batik Craft mulai dirintis oleh Sardi pada tahun 1998 oleh Sardi yang beralamat di Batur RT 003/RW 001, Putat, Patuk, Gunungkidul. Berawal dari memproduksi kerajinan topeng yang terbuat dari kayu. Kini Vinda Batik Craft memproduksi berbagai macam kerajinan yang terbuat dari kayu yang dibatik maupun natural.

Produk-produknya bisa digunakan untuk hiasan maupun fungsional. Salah satu produk unggulan dari Vinda Batik Craft ialah Topeng Batik Prada, terbuat dari kayu yang dibatik lalu diprada dengan warna emas agar terlihat elegan dan estetik. Produk-produk Vinda Batik Craft telah dikirim ke seluruh wilayah Indonesia terutama Jawa dan Bali. Tidak hanya Topeng Batik Prada, Vinda Batik Craft ini juga mempunyai beberapa produk unggulan lainnya seperti kotak tisu, nampan, tempat minum, dan masih banyak lagi.

Bahkan sudah ekspor ke beberapa negara seperti Prancis, Taiwan, Amerika, dan Belanda. Vinda Batik Craft juga berharap agar produk-produknya lebih dikenal lagi baik di dalam maupun luar negeri dan selalu mengutamakan kualitas produk dan nilai budaya di dalamnya.

Jadi, jika anda menginginkan produk unggulan dengan sentuhan tradisional yang kental, Vinda Batik Craft adalah pilihan yang tepat.

Karya Abadi Wayang Kulit

Kerajinan wayang kulit Karya Abadi merupakan UKM yang bergerak dibidang wayang kulit. Wayang kulit itu sendiri adalah seni tradisional Indonesia yang utamanya berkembang di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Wayang berasal dari kata “Ma Hyang” yang artinya menuju kepada roh spiritual, dewa, atau Tuhan Yang Maha Esa.

Karya abadi itu sendiri menjual berbagai macam wayang kulit mulai dari gantungan kunci, wayang kulit min, sampai wayang kulit standar. Wayang kulit terbuat dari bahan kulit kerbau dan tatahan halus serta untuk pewarnaan dengan cara dicat. Untuk harga bisa dipatok dengan harga puluhan ribu sampai jutaan tergantung besar kecil dan juga tingkat kesulitan dalam membuatnya. Wayang kulit karya abadi berada di Perum Green House RK 14 Brontokusuman, Mergangsan, Yogyakarta.

Dafa Creative

Dafa Creative adalah sebuah nama usaha yang fokus pada creative art & craft projects. Usaha ini didirikan di Yogyakarta pada tahun 2010 oleh Dwi Ajeng Vye dengan nama awalnya adalah Dafa Collections. Empat tahun pertama (2010-2014) usaha ini belum dikelola dengan serius dan hanya digemari sebagai hobi musiman karena kesibukan pemilik dalam menyelesaikan kuliah di Universitas Gadjah Mada.

Sempat vakum berkarya, barulah pada tahun 2014 usaha ini mulai ditekuni sebagai bisnis part-time. Tahun 2014 Dafa Creative mulai membuka pesanan serta bereksperimen karya-karya sederhana yang melibatkan proses seni jahit dan sulam seperti : Pembatas Buku, Bantal Hias, Simple Totebage Sulam, Kaos Sulam Hias, Gantungan Boneka Hias, dll. Empat tahun berjalan, kemudian pada 1 Januari 2018 usaha ini resmi berganti nama dari Dafa Collections menjadi Dafa Creative, hingga sekarang. Dan pada per-30 April 2021, Dafa Creative resmi menjadi binaan Telkom Indonesia.

Selain hasil bereksperimen, produk-produk Dafa Creative berkembang melalui pesanan atau permintaan pembeli dengan berbagai custom model dan desain. Produk pesanan tersebut kemudian dipromosikan dan ternyata juga diminati oleh pembeli yang lain. Diminati, lalu dikombinasikan dengan tambahan ide dan permintaan desain lain sehingga menjadi produk inovatif lainnya. Selain menjual dan menerima pemesanan produk kerajinan, Dafa Creative juga melayani Creative Workshop. Creative Workshop adalah semacam pelatihan seni membuat kerajinan tangan untuk anak-anak, remaja, hingga dewasa di lingkungan sekolah, kampus, desa, instansi, kantor, dan sebagainya.

Dalam Creative Workshop ini peserta dilibatkan untuk belajar bersama dan membuat kerajinan tangan mulai dari teknik yang sederhana yaitu seni menjahit dengan tangan dan menyulam, hingga teknik lainnya. Ke depannya, Creative Workshop ini diharapkan menjadi ruang kreatif untuk kegiatan pemberdayaan masyarakat.

Melalui pemberdayaan, juga dapat terbangun jaringan serta kolaborasi antara Dafa Creative dengan masyarakat. Dengan berkolaborasi maka akan tercipta peluang lapangan kerja baru bagi masyarakat. Jadi, secara tidak langsung Dafa Creative juga berperan dalam mendukung program pemerintah untuk mengatasi pengangguran dan membuat masyarakat sekitar menjadi berdaya dan mempunyai ide kreatif khususnya dalam bidak produksi kerajinan tangan.

sibakul

Sibakul Jogja

You may also like...