Blog Pasar Kota Gede YIA

Ledok Sambi : Wisata Alam yang Cocok Banget Buat Healing

Ledok Sambi – Jika sobat PKG YIA dan keluarga sedang berada di Yogyakarta, rasanya belum lengkap kalau tidak mampir ke Wisata Ledok Sambi. Hamparan rumput yang hijau dengan bentangan sungai yang panjang di sebuah lembah, tempat ini jadi incaran untuk sobat dan keluarga yang ingin healing. Dilansir dari Orami, jalan-jalan terbukti memberikan manfaat bagi kesehatan mental.

Ini dikarenakan traveling dapat mengurangi stres dan meningkatkan kepuasan dalam hidup. Maka dari itu sob, supaya pikiran fresh dan gak stress yukk mulai susun rencana liburan bersama keluarga! Bisa dimulai dengan jalan-jalan ke Wisata Ledok Sambi.

Lokasi Wisata Ledok Sambi

Rute dan Harga Tiket Masuk Ledok Sambi di Yogyakarta Halaman all -  Kompas.com

(Travel Kompas)

Wisata Ledok Sambi berlokasi Jl. Kaliurang No.2, Kec. Pakem, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Jika sobat berangkat dari Taman Denggung, kira-kira jaraknya sekitar 15,4 km atau 30 menit dengan kendaraan roda dua. Sedangkan jika ditempuh dari pusat kota Yogyakarta, jaraknya sekitar 22 km dengan waktu tempuh 1 jam melintasi Jl. Kaliurang.

Tidak sulit menemukan lokasi wisata Ledok Sambi. Karena selain patokan jelasnya tersedia di aplikasi peta online, tempatnya pun mudah mencuri perhatian. Bentangan luas area lembah akan langsung menarik mata untuk sekadar bersantai atau bahkan berkemah.

Wahana yang Tersedia di Ledok Sambi

Mau tau wahana apa saja yang bisa sobat dan keluarga nikmati selama berwisata di Ledok Sambi? Ini dia!

1. Tempat Bersantai Sambil Piknik

Fasilitas pertama yang bisa dinikmati bersama keluarga adalah konsep piknik di alam terbuka. Sobat tidak perlu repot membawa barang-barang karena pihak pengelola wisata sudah menyiapkannya.

Apakah sobat dan keluarga ingin konsep piknik beralaskan tikar di rerumputan? Atau ingin menikmati angin semilir di dalam gazebo maupun tenda? Semua bisa kok!

Bahkan pengelola bekerja sama dengan warga setempat juga menyediakan berbagai makanan dan minuman dengan harga yang relatif terjangkau. Sehingga sobat dan keluarga bisa berpikinik dengan tenang dan santai.

2. Bermain Air di Sungai

Belum lengkap rasanya apabila tidak mengajak Si Kecil bermain air di hamparan sungai yang terbentang di depan mata. Sungai ini cukup aman kok, karena arusnya yang tenang dan dangkal. Tersedia juga fasilitas penyewaan ban untuk sobat yang ingin mengajak Si Kecil berenang.

Harga sewa ban di wisata Ledok Sambi ini sangat terjangkau, cukup dengan Rp10.000 per ban untuk dipakai sepuasnya. Selain itu bebatuan besar yang cantik juga bisa dijadikan spot foto yang instagramable.

3. Flying Fox

Wahana selanjutnya yang bisa dinikmati ialah flying fox. Di sini sobat akan melintasi Kali Kuning sepanjang 280 meter. Diawasi oleh instruktur yang sudah teralatih, sobat dapat lebih tenang membiarkan Si Kecil melatih keberaniannya.

Wahana ini juga cocok lho untuk yang ingin healing, bisa bebas teriak mengeluarkan beban pikiran. Tiketnya cukup murah kok, berkisar Rp25.000 per orang. Bagaimana? Tertarik kan?

4. Bermain Paint Ball

Mau bermain perang-perangan? Mengatur strategi untuk memang? Di wisata Ledok Sambi tersedia wahana permainan paint ball.

Satu pemain akan diberikan 50 peluru dan bebas berkeliaran di dalam hutan rindang di sana. Jika sebelum pandemi, paint ball bisa dimainkan 20-25 orang, namun sayangnya kini pihak penyelenggara hanya mengizinkan 2 orang saja.

Tentunya ini mengikuti standar protokol kesehatan ya. Harga tiket untuk pain ball adalah Rp50.000 per orang, cocok juga dijadikan ide kencan bersama pasangan. Bersaing untuk memang!

5. Berkemah

Ingin menikmati suasana alam lebih lama? Atur saja jadwal untuk berkemah. Biaya berkemah di Ledok Sambi cukup hemat. Jika sobat hanya ingin menyewa lahan kemahnya di lembah bersungai, sobat hanya perlu merogoh kocek Rp35.000 per orang.

Namun jika ingin lebih praktis dengan menyewa tenda untuk kapasitas maksimal 4 orang, biayanya masih terjangkau yaitu Rp120.000 per malam. Sobat diizinkan untuk mebawa alat masak sendiri untuk masak-masak.

Atau sobat juga bisa memesan makanan ke warga setempat, akan langsung dibuatkan bahkan diantarkan ke lokasi perkemahan. Bisa sekalian bantu ekonomi warga setempat, lho!

Waktu check-in dan check-out-nya pun cukup panjang. sobat bisa mulai masuk pukul 15.00 dan keluar pukul 14.00. Mau api unggunan malam-malam? Ada kok.

Hanya dengan membayar tambahan Rp100.000, Moms dan keluarga bisa menikmati api unggun yang ditata oleh pengelola tempat wisata.

6. River Tubing

Wahana lain yang bisa dinikmati saat berwisata ke Ledok Sambi lainnya adalah river tubing khusus anak-anak. Anak-anak dapat menyusuri sungai dengan santai menggunakan ban. Di beberapa titik juga akan diberikan sensasi jeram yang mengasikan. Untuk menikmati wahana ini , setiap pengunjung dapat mebeli tiketnya seharga Rp20.000.

7. Outbound Keluarga/Kantor

Bukan hanya terbuka untuk personal, wisata terbaru Ledok Sambi juga menyediakan fasilitas wisata untuk grup. Baik keluarga besar atau pun perusahaan dapat melakukan outbound di sini.

Pihak pengelola juga menawarkan berbagai paket acara beserta host yang memudahkan penyelenggaraan event atau gathering.

Harga Tiket dan Waktu Buka

Wisata hits Ledok Sambi beroperasi setiap hari mulai pukul 08.00-17.00 WIB. Sedangkan untuk harga tiketnya digratiskan. Pihak pengelola menyediakan kotak sukarela apabila pengunjung ingin membayar.

Namun, untuk menikmati setiap wahananya, pengunjung tetap membayar dengan tarif tertentu yang masih relatif terjangkau. Selain itu, pengunjung juga diminta untuk tidak membawa bekal dari luar dan membeli di warung yang tersedia di Ledok Sambi.

Harga makanan dan minuman di sini masih relatif murah, berkisar Rp4.000 – Rp18.000 per porsi. Untuk menunya pun beragam, mulai dari makanan berat seperti:

  • Nasi goreng
  • Mie rebus
  • Jajanan seperti tempe mendoan, pisang goreng, dan kentang goreng

Untuk sobat yang suka kopi pun rasanya tempat wisata hits ini dapat menjadi pilihan yang tepat. Warung dan kedai di sini menyediakan berbagai jenis kopi, seperti kopi arabika ledok, kopi merapi, kopi vietnam, dan coklat ledok.

Tips Wisata sebelum Berangkat

Sebelum berkunjung ke Ledok Sambi, ada baiknya sobat dan keluarga mempersiapkannya terlebih dahulu. Berikut tips wisata yang perlu diperhatikan sebelum berangkat:

1. Membawa Baju Ganti

Karena Ledok Sambi memiliki wahana air, ada baiknya untuk mempersiapkan baju ganti. Tidak perlu khawatir, di sana tersedia fasilitas ruang ganti yang nyaman untuk digunakan.

2. Cek Cuaca Sebelum Pergi

Karena berada di alam terbuka, akan lebih baik untuk mengecek prediksi cuaca sebelum berangkat. Meskipun pihak pengelola menyediakan penyewaan tenda atau gazebo untuk berteduh, namun sobat tentu berharap cuaca cerah bukan?

sibakul

Sibakul Jogja

You may also like...